Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2020

Alun-Alun Kota Malang Tempat Bersantai Berbagai Kelompok Umur

Gambar
Lewat pukul sepuluh malam Bus yang membawa saya dari Jember memasuki terminal Kota Malang. Berarti sekitar 6 jam tempo perjalanan dari Jember ke Malang. Teman yang dulu tetangga saya di Rumbai Pekanbaru dan sekarang buka rumah makan di Malang belum datang menunggu di Terminal. Keadaan terminal agak sunyi. Beberapa taksi datang menawar kan diri dan saya tolak dengan sopan Tak berapa lama kawan tersebut muncul dengan mobil fortunernya. Berarti dia sukses merantau ke Kota Malang ini. Ketika itu hujan baru saja reda maka jalanan aspal yang di lalui dan diterangi lampu jalanan dan sorot lampu mobil masih terlihat basah. Malam itu kami mengobrol panjang tentang pengalamannya merantau di Kota Malang ini. Ia menceritakan perkembangan usahanya dari awal sampai sekarang ini. Paginya saya ikut dia mengantar  anaknya yang sekolah SMP dan SMA di sekitar Universitas Brawijaya. Pulang  situ ia mulai buka kedai nasinya “ Rumah Makan Keluarga Masakan Padang”  Dan dia berjanji so

Lelah dan Pusing Setelah Traveling? Nih, Cara Mengatasinya

Gambar
Traveling memang menyenangkan, namun kadang kala menguras energy dan pikiran sehingga menimbulkan kelelahan dan keletihan. Setiap orang memiliki cara tertentu untuk mengatasi ini. Berikut ini adalah metode yang ditulis oleh seorang pecinta traveling Desti Artanti yang menulisnya di Phinemo. Dan mungkin ini cocok untuk kita praktekan dalam perjalanan. Minum minuman hangat Mengkonsumsi minuman hangat bisa menjadi penyelamat pertama Anda yang mengalami pusing dan lelah setelah seharian traveling. Apalagi jika aktivitas traveling Anda menyebabkan Anda terkena air, panas terik, atau cuaca lembab, biasanya sangat berpotensi untuk menyebabkan tidak enak badan. Minum teh hangat yang dicampur dengan madu dan lemon atau teh cengkeh dengan madu, dapat menghangatkan tubuh dan menjadi obat pening Anda. Segera buang air Aktivitas yang kita lakukan seharian bisa jadi mengendapkan banyak racun dalam tubuh kita. Meski Anda mengklaim mempunyai daya tahan tubuh yang kuat, namun