Tips Traveling Bagi Mereka yang Sudah Berumur

 

Traveling merupakan hobby yang sangat menyenangkan dan membahagiakan. Bagi pecinta traveling setiap detik, setiap menit dari hari-hari yang berlalu terasa sangat indah. Sehingga dari hari kehari, minggu ke minggu sampai dari tahun ke tahun tidak terasa waktu berjalan dengan cepat. Dan kita sudah memasuki usia baya. Bagi karyawan tidak terasa masa pension sudah menjelang.


Namun meskipun begitu kecintaan pada traveling masih melekat. Tapi kondisi sudah jauh berbeda, kondisi fisik tentu tidak seperti waktu muda lagi. Destinasi tentu makin terbatas dan harus disesuikan. Walau demikian kita masih bisa menikmati traveling. Dikutip dari Pegi-pegi.com ini bebeapa kiat agar kita bisa menikmati perjalanan.

\


 Bijak Memilih Destinasi

Setiap orang bakal atau pasti sudah pernah mengalami usia emas buat traveling, antara 20-30 tahun. Pada usia tersebut, semua destinasi wisata, dengan berbagai medan berat sudah pasti ingin dan dapat ditaklukan dengan mudahnya. Namun, menginjak usia 40 ke atas, kamu bakal merasakan mid-life crisis yang bakal memperlambat laju kamu buat traveling. Kamu masih bisa menikmati traveling asalkan bijak dalam memilih destinasi. Pastikan, kamu nggak memilih spot wisata yang lebih mengutamakan ketahanan fisik. Arahkan saja tujuan kamu ke berbagai destinasi wisata kota maupun budaya. Kalau pun masih ingin menikmati wisata alam, pastikan kamu didampingi oleh keluarga atau teman yang siap membantu kamu.

Penginapan yang Nyaman



Kondisi fisik bakal sangat dipengaruhi dengan berjalannya usia. Bagi traveler yang masih berada di usia 20-30 tahun, kamu masih bisa bermalam di hotel berbujet hemat. Sebut saja hostel nyaman maupun kapsul yang biasa kamu temukan di negara-negara wisata seperti Singapura atau Hongkong. Namun, jika kamu sudah memasuki usia kepala empat, mau nggak mau harus memilih hotel yang jauh lebih nyaman. Nggak harus mahal, sih. Yang penting memiliki fasilitas dan pelayanan yang kamu butuhkan demi menunjang aktivitas kamu. Ingat, kenyamanan bakal menentukan suksesnya perjalanan liburan kamu bersama orang tercinta.

Soal Intensitas



Tiap kali kamu berangkat traveling, semangat sudah pasti berapi-api. Bahkan di usia 20-30, traveler rela menghabiskan energi dan materi buat traveling. Bahkan, nggak jarang traveler yang bisa main ke beberapa negara dalam satu minggu. Nah, seiring berjalannya usia, kamu sudah nggak bisa memaksakan diri buat traveling dengan intensitas yang sama. Kamu tetap bisa menikmati traveling kamu dengan semangat yang sama namun dengan cara berbeda. Mulai dari durasi traveling yang lebih santai hingga penyesuaian bujet.

Pemilihan Itinerary



Pemilihan itinerary bakal berpengaruh pada pengalaman traveling kamu. Bagi traveler yang masih mengijak usia 20-30, itinerary padat bukan menjadi sebuah masalah. Bahkan, demi menghemat bujet, kamu bisa mendapatkan lebih banyak spot wisata dalam waktu yang singkat. Namun, saat kamu sudah mengijak usia 40 ke atas, itinerary yang padat hanya akan membuat kamu kelelahan. Jadi, pastikan kalau kamu memiliki itinerary yang jauh lebih santai untuk dinikmati.

Lakukan Sekarang Juga!


Semakin bertambahnya, semakin sulit pula buat kamu merealisasikan traveling impian kamu. Jika kamu masih berusia 20-30 tahun, waktu buat traveling masih banyak. Tetapi, saat kamu memasukin usia 40 ke atas, kesempatan buat menikmati traveling pun bakal menipis. Jadi, tunggu apa lagi? Lakukan traveling impian kamu sekarang. Jangan tunda-tunda lagi!


Demikanlah beberapa tips dari pegi-pegi.com sehingga kita bisa menikamati hobby traveling, semoga kita tetap sehat walafiat sehinga perjalanan kita tidak terhambat oleh kondis kesehatan yang memburuk. Selamat menikmati perjalanan, salam traveling.

Note: Sumber tulisan https://www.pegipegi.com/travel/5-tips-menikmati-traveling-meski-usia-terus-bertambah/

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pada Suatu Sore di Taman Kota Tugu Pejuang Pintu Rimbo Lubuk Sikaping Pasaman Sumatra Barat

Melihat Keajaiban Alam Kabupaten Lingga Kepulauan Riau: Menjelajahi Pesona Pulau-pulau Indah dan Pantai yang Menakjubkan

Traveling Seru dengan Road Trip